Wednesday, January 11, 2006

Lima Kantor Dinas Pemerintahan di Poso Terbakar
Selasa, 10 Januari 2006 18:10 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta:Lima Kantor dinas pemerintahan kabupaten Poso, Sulawesi Tengah, ludes dilalap api, Selasa (10/1) pukul 13.00 Wita.

Kelima kantor tersebut adalah Kantor Dinas sosial, Kantor Kas Daerah, Kantor Badan Pengawasan Daerah (Bawasda), Dinas Perikanan dan Kelautan, dan Dinas Kesehatan. Kantor Kas Daerah, Bawasda dan dinas Kesehatan rata dengan tanah.

Kepala Komando Operasi Pemulihan Keamanan (Koopskam) Sulawesi Tengah Irjen Pol Paulus Purwoko menengarai api berasal dari Kantor Kas Daerah. Karena bangunan itu sudah tua sehingga api cepat merembet ke kantor disebelahnya.

"Bangunan itu sudah tua ditambah angin kencang sehingga api cepat menjalar kebangunan lain," kata dia.

Kebakaran hebat itu tak segera dapat diatasi karena mobil pemadam kebakaran hanya satu unit, sementara dalam pengisian air kedalam tangki mobil tersebut membutuhkan waktu 45 menit. "Jadi memang serba terlambat," ujar Paulus.

Polisi belum memberikan tafsiran soal kerugian yang diderita Pemerintah Poso akibat kebakaran tersebut. Ia juga belum mengatahui soal penyebab kebakaran itu. "Kami masih selidiki apakah kantor tersebut sengaja dibakar atau terbakar sendiri," ujarnya.
Darlis

No comments: