Ansyad Mbai: Tuntut Penarikan Densus 88, Pendukung Terorisme
Jum'at, 26 Januari 2007 17:58 WIB
TEMPO Interaktif, Jakarta:Kepala Desk Koordinasi Pemberantasan Terorisme, Irjen Ansyad Mbai, menyebut kelompok-kelompok yang menuntut pembubaran Detasemen Khusus Antiteror 88 sebagai pendukung terorisme. "Suara yang mendukung penarikan Densus 88 adalah suara pendukung terorisme," kata dia dalam diskusi soal konflik Poso di ruang wartawan Dedung Dewan Perwakilan Daerah, Jumat siang.Menurut Ansyad, saat ini masyarakat Poso sangat membutuhkan kehadiran kepolisian untuk menumbuhkan rasa nyaman. Ia mensinyalir susahnya penyelesaian kasus Poso salah satu penyebabnya adalah tidak ada warga yang mau memberikan kesaksian. "Bagaimana mau memberikan kesaksian kalau besok mati," ujarnya. Gunanto E.S,
Saturday, January 27, 2007
Posted @ 10:33 AM
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment