Kepala Polri Tak Tambah Polisi di Poso
Selasa, 17 Oktober 2006 12:53 WIB
TEMPO Interaktif, Semarang:Meski kondisi Poso masih memanas, Kepala Kepolisian Republik Indonesia Jendral Sutanto tak menambah jumlah polisi untuk menjaga keamanan di Poso. "Pasukan keamanan di Poso saat ini sudah cukup," kata Sutanto di Semarang Selasa (17/10). "Tidak perlu ada penambahan personil polisi." Saat ini, kata Sutanto, polisi di Poso berjumlah 16 SSK (sekitar seribu personil) pasukan Brimob. Pasukan berasal dari Polisi Daerah Sulawesi Utara, Polisi Daerah Kalimantan Timur, Polisi Daerah Sulawesi Selatan dan Brimob Kelapa Dua. Mereka menjaga keamanan Poso yang kembali memanas setelah insiden penembakan pendeta Irianto Konkoli, di Poso, Senin kemarin.Tentang pelaku dan motif penembakan Kapolri menolak menjelaskan. "Polisi mempunyai analisa, tapi kami tidak bisa menduga-dug," katanya. "Nanti kalau pelakunya sudah tertangkap, kami akan jelaskan semua." Kepala Polri enggan menjawab pelaku penembakan dari Poso atau luar Posos. sohirin
Tuesday, October 17, 2006
Posted @ 5:40 PM
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment